Rabu, 13 Agustus 2014

Pengertian Aqiqah

"Setiap Muslim pasti menginginkan anak yang shaleh dan shalehah, berbakti kepada orang tua, agama, bangsa, dan Negara. Usaha untuk menjadikan anak shaleh dan shalehah, antara lain dengan memberi bekal, ilmu pengetahuan yang cukup. Salah satu hal yang tidak kalah penting tugas kedua orang tua kepada anak adalah memberikan nama yang baik bagi anaknya yang lahir"
  • AQIQAH 

Aqiqah menurut bahasa berarti “bulu” atau “rambut” anak yang baru lahir. Sedangkan menurut istilah berarti : menyembelih hewan tertentu sehubungan dengan kelahiran anak, sesuai dengan ketentuan syara’. Sedangkan menurut pendapat lain adalah menyembelih kambing pada hari ketujuh dari kelahiran seorang bayi. Apabila bayi yang lahir itu laki-laki, aqiqahnya adalah duaekor kambing. Apabila bayi itu perempuan, aqiqahnya satu ekor kambing. Bersamaan dengan hari pemotongan hewan aqiqah, bayi tersebut diberi nama yang baik dan dicukur rambutnya.
Aqiqah hukumnya sunat bagi orang yang wajib menanggung nafkah si anak. Asal sunat menyembelih aqiqah itu sesuai dengan hadits Aisyah dan Samurah, bahwasanya Rasulullah s.a.w. bersabda :
الغلا م مر تهن بعقيقته تذبح عنه في ا ليوم ا لا بع و يحلق راسه و يسمي.)رواه ا حمد ما لترمذي(
“Tiap-tiap anak itu tergadai dengan aqiqahnya yang disembelih untuk dia ketika hari ketujuh, dan dicukur, lalu diberi nama”.(H.R. Ahmad dan disahkan Turmudzi)

Cek daftar harga hewan Qurban & Aqiqah klik disini
Info cara pemesanan klik disini 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar